Islamedia – Sekilas melihat wajah remaja ganteng ini orang akan mengira ia aktor muda bintang Hollywood seperti dalam film Harry Potter apalagi wajahnya tampan dengan rambut agak sedikit panjang. Namun siapa sangka ternyata ia adalah remaja Amerika seorang juara dunia penghafal Qur’an.
Adalah Hamzah Al Habashy, remaja berusia 14 tahun warga negara Amerika ini merupakan juara 2 pada ajang Dubai International Holy Quran Award (DIHQA) 2015.
DIHQA merupakan kompetisi tahunan dan pada 2015 merupakan tahun ke-19 ini digelar pada bulan Juli lalu.
Video tilawah Hamzah yang diunggah ke laman berbagi video Youtube oleh akun DIHQA pun menjadi perhatian banyak orang, apalagi ia merupakan peserta dari negara barat yang penduduknya mayoritas bukan beragama Islam.
Ditambah suara Hamzah saat membacakan tilawah Alquran begitu merdu dan sangat fasih. Tak heran bila video ini mendapatkan banyak pujian dan bikin iri para netizen yang melihatnya.
Penasaran dengan bacaan Qur’an hafizh Ganteng asal Amerika ini? Berikut ini videonya.[islamedia/YL]

, Terimakasih telah mengunjungi Keimanan.com, semoga bermanfaat dan lihat juga di situs berkualitas dan paling populer Aopok.com, peluang bisnis online Topbisnisonline.com, pasang iklan gratis Iklans.com dan join di komunitas Topoin.com.